Kepergian Zi Tao atau Tao dari EXO mungkin masih membekas di hati para penggemarnya. Tao keluar dari EXO karena dipaksa sang Ayah Ketika mengetahui anaknya menerima perlakuan yang tidak adil. Setelah keluar dari EXO, Tao pun Kembali ke Tiongkok dan melanjutkan karirnya di negara asalnya. Tao melanjutkan bakat bernyanyi dengan mengeluarkan album pertama berjudul The Road pada tahun 2016, tidak tanggung-tanggung Tao bahkan menggaet penyanyi internasional Wiz Khalifa. Selain karir menyanyi, Tao juga melebarkan sayapnya di dunia akting yang sudah berperan dalam beberapa film dan drama. Drama terbarunya yang saat ini sedang tayang berjudul Negotiator. Bagi kamu yang kangen dengan Tao dan ingin lihat penampilan beraktingnya kamu bisa streaming film atau drama di VIU, lho!
Drama Tao atau sekarang yang lebih terkenal dengan nama Z. Tao ini menjadi perbincangan hangat karena perannya di Negotiator bersama artis Yang Mi. Negotiator merupakan drama spin off dari drama The Interpreter, dengan nama besar pemainnya drama ini menjadi drama spin off terpopuler.
Sinopsis Negotiator
Berkisah tentang seorang negosiator dari Firma CAE bernama Tong Wei (diperankan oleh Yang Mi) yang memiliki karakter pemberani dan keras. Selain sebagai negosiator, Tong Wei juga seorang broker dengan karir cemerlang yang bisa meningkatkan perekonomian AS dan Tiongkok. Hasil kesepakatan yang ia dapatkan berhasil membawa keuntungan yang besar bagi kedua negara. Kepribadiannya yang Tangguh dan pantang menyerah tersebut membuatnya selalu berhasil mendapatkan kesepakatan terbaik.
Sementara itu Xiao Fei Xie (diperankan oleh Z. Tao) adalah pewaris tunggal dari keluarga kaya China – Amerika. Singkat cerita, Tong Wei dan Xiao Fei sengaja bertemu. Pada awalnya Tong Wei tidak menyukai sifat Xiao Fei yang sangat sombong, Tong Wei bahkan berusaha untuk menghindar untuk berurusan dengan keluarga Xiao Fei. Namun, kisahnya menjadi berbeda setelah mereka melakukan negosiasi dan kesepakatan bekerja, Tong Wei dan Xiao Fei berakhir dengan saling jatuh cinta.
Selain kisah percintaan antara Tong Wei dan Xiao Fei, Xiao Fei juga harus menghadapi keluarganya yang licik karena berusaha untuk mengambil harta warisan miliknya. Selain itu Xiao Fei juga harus menerima kenyataan bahwa Ayah Tong Wei tidak merestui hubungan mereka, karena masa lalu dari Ayah Xiao Fei.
Bagaimana kelanjutan dari kisah Tong Wei dan Xiao Fei? Apakah hubungan mereka akhirnya direstui oleh Ayahnya dan bisa hidup bersama? Dan bagaimana nasib Xiao Fei, akankah dia berhasil mendapatkan Kembali warisan yang seharusnya menjadi milikinya? Simak kelanjutan kisah dari film China Negotiator, hanya di VIU.
Hadirnya Tao di drama Negotiator ini bisa menjadi obat rindu para penggemarnya, yang ingin melihatnya berakting.